Keuntungan Sport Tourism dari Pariwisata Biasa, Sandiaga Uno: Sumbang Devisa Dua Kali Lipat

Minggu, 21 Juli 2024 - 13:23 WIB
loading...
Keuntungan Sport Tourism...
Sandiaga Uno mengatakan sport tourism memberikan keuntungan lebih besar daripada pariwisata biasa. Foto/ MPI
A A A
BANDUNG - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan sport tourism memberikan keuntungan lebih besar daripada pariwisata biasa. Salah satunya menyumbang devisa dua kali lipat.

Pernyataan itu disampaikan Sandiaga Uno seusai memeriahkan Bandung Marathon 2024 di Kota Bandung, Minggu (21/7/2024). Start maraton dari depan Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Sandiaga Uno dan para peserta menyusuri jalan-jalan protokol di Kota Bandung mulai pukul 05.00 WIB.

Menparekraf Sandiaga Uno berterima kasih kepada masyarakat Kota Bandung dan para runners yang telah menyukseskan acara ini.

"Total 42.000 pelari dan dari Bandung sekitar 15.000 pelari. Ini luar biasa. Acara ini menggerakkan seluruh masyarakat untuk hidup sehat dan ekonomi. Karena, tentu ini bagian dari sport tourism, pariwisata berbasis olahraga. Selamat. Mudah-mudahan ini bisa ditingkatkan ke depannya," kata Menparekraf.

Sandiaga menilai, rute lomba maraton di Bandung sangat menantang, ada jalan menanjak dan turun.

"Secara keseluruhan cuaca sangat mendukung, sangat nyaman, sangat sejuk. Recomend. Ini mungkin untuk international marathon yang cuacanya paling cocok di Indonesia," ujar Sandiaga Uno.

Ke depan, tutur Menparekraf, akan mengundang lebih banyak peserta dari Jepang, Asia, Eropa, dan Amerika. Kemenparekraf ingin level Bandung Marathon naik, bergabung dengan World Major Marathon, seperti, Tokyo Marathon, Boston Marathon, dan lain-lain. Sebab cuaca Bandung sangat nyaman dan memiliki sejarah sangat panjang.

"Sport tourism akan meningkatkan devisa negara. Karena, kami telah menghitung, sport toursm itu spending- dua kali lipat dari pariwisata mancanegara yang masuk melalui jalur biasa," tutur Menparekraf.

Jadi, kata Sandiaga Uno, jika bisa menambahkan aspek sport tourism, kualitas wisatawan juga meningkat. Mereka akan tinggal lebih lama dan spending lebih banyak ke ekonomi lokal.

"Biasanya, spending dari wisatawan mancanegara itu 1.500 (USDolar) per kunjungan. Tapi kalau sport toursm bisa sampai 3.000 (USDolar). Sekitar Rp45 juta per kunjungan. Jadi dua kali lipat inilah yang kami kejar karena ini akan membuka lapangan kerja yang luas bagi masyarakat kita," ucap Sandiaga.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Bali Kokoh di Puncak,...
Bali Kokoh di Puncak, Destinasi Tak Terkalahkan di Asia-Pasifik
The Westin Resort Nusa...
The Westin Resort Nusa Dua Hadirkan Gastronomi Kelas Dunia
Serambi Rasa Tempat...
Serambi Rasa Tempat Wisata Kuliner dan Hiburan yang Wajib Dikunjungi
10 Tempat Glamping di...
10 Tempat Glamping di Pangalengan, Jadi Wisata Sejuk yang Instagramable
5 Rekomendasi Kafe di...
5 Rekomendasi Kafe di Jakarta yang Asyik untuk Hangout
Rekomendasi Wisata Wellness...
Rekomendasi Wisata Wellness di Hong Kong, dari Terapi Gong hingga Yoga Class
Menelusuri Keindahan...
Menelusuri Keindahan Tersembunyi Taiwan, Intip 5 Destinasi yang Wajib Dikunjungi
Dari Kemping hingga...
Dari Kemping hingga Paintball, Petualangan Baru Wisata di Dataran Tinggi Cianjur
Taiwan Lantern Festival...
Taiwan Lantern Festival 2025, Padukan Keajaiban Cahaya dan Teknologi Futuristik
Rekomendasi
Rusia Sebut Pemimpin...
Rusia Sebut Pemimpin Uni Eropa Adalah 'Anjing' yang Penyayang, Berikut 3 Penyebabnya
Leo/Bagas Runner Up...
Leo/Bagas Runner Up All England 2025
Konstruksi Perkara OTT...
Konstruksi Perkara OTT KPK Dugaan Suap Proyek Dinas PUPR OKU
Berita Terkini
Alasan Raja Charles...
Alasan Raja Charles III Tidak Menikahi Ratu Camilla Sejak Awal Meski Mencintainya
7 menit yang lalu
Keluarga Kerajaan Bakal...
Keluarga Kerajaan Bakal Menyetujui Pencabutan Gelar Pangeran Harry dan Meghan Markle
37 menit yang lalu
Apakah Boleh Minum Kopi...
Apakah Boleh Minum Kopi saat Sahur? Perhatikan 5 Hal Ini Agar Tidak Dehidrasi
6 jam yang lalu
IU Blak-blakan Akui...
IU Blak-blakan Akui Syuting When Life Gives You Tangerines dalam Keadaan Mabuk
7 jam yang lalu
Alasan Sebenarnya Ratu...
Alasan Sebenarnya Ratu Camilla Menikah dengan Raja Charles III, Bukan demi Kekuasaan
8 jam yang lalu
Bobon Santoso Diblokir...
Bobon Santoso Diblokir Istri usai Mualaf, Kini Hubungan Kembali Membaik
9 jam yang lalu
Infografis
Tentara Bayaran dari...
Tentara Bayaran dari AS Bertebaran di Perbatasan Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved