Sejumlah Pemuda Diamankan Polisi di Depan DPR Usai Digelandang Massa Demo

Selasa, 05 Maret 2024 - 18:05 WIB
loading...
Sejumlah Pemuda Diamankan Polisi di Depan DPR Usai Digelandang Massa Demo
Sejumlah pemuda diduga penyusup diamankan massa aksi dan diserahkan ke aparat kepolisian di depan Gedung DPR-MPR, Senayan, Jakarta, Selasa (5/3/2024). Foto/Refi Sandi
A A A
JAKARTA - Sejumlah pemuda diduga penyusup diamankan massa aksi dan diserahkan ke aparat kepolisian di depan Gedung DPR-MPR, Senayan, Jakarta, Selasa (5/3/2024). Diketahui, ribuan elemen masyarakat menyuarakan kekecewaan atas dugaan kecurangan Pemilu 2024 dan mendorong hak angket digulirkan.

Pantauan MNC Portal Indonesia di lokasi, pemuda pertama digelandang sejumlah massa aksi. Namun aparat kepolisian melihat dan langsung diamankan ke dalam area Gedung DPR-MPR.

Massa aksi pun sempat menyiram air mineral dan menimpuk botol plastik ke arah aparat polisi yang mengamankan pemuda diduga penyusup tersebut.





Tak lama berselang massa aksi mengamankan kembali pemuda diduga penyusup dan menggelandang ke aparat kepolisian yang berjaga di Exit Tol Senayan.

"Massa bayaran nih," ucap massa aksi.

"Sudah.. sudah.. sudah kami amankan," ujar seorang anggota polisi.

Terlihat sejumlah massa aksi masih bertahan dan berorasi di depan pagar utama Gedung DPR-MPR dengan mobil komando. Sementara itu aparat gabungan TNI-Polri dan jajaran Pemprov DKI juga masih bersiaga di sejumlah titik mulai dari Flyover Senayan, Exit Tol Senayan, hingga JPO depan Gedung DPR-MPR.
(rca)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2201 seconds (0.1#10.140)