2 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tecno Pova, Ternyata Mudah!

Jum'at, 23 Februari 2024 - 17:17 WIB
loading...
2 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tecno Pova, Ternyata Mudah!
2 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tecno Pova. FOTO/ DAILY
A A A
BEIJING - Cara menghilangkan iklan di HP Tecno Pova bisa dilakukan dengan mudah dan praktis. Dengan memahami ulasan ini, pengguna tidak perlu khawatir lagi ketika merasa terganggu dengan munculnya iklan di perangkat yang sedang digunakan.



Seiring perkembangan teknologi yang tak terbendung, smartphone telah menjadi salah satu kebutuhan pokok seseorang dalam kesehariannya. Tak hanya digunakan untuk bermain game, smartphone ini penting ketika dipakai sebagai sarana komunikasi, termasuk dalam hal pekerjaan.

Terlepas dari banyak manfaatnya, tak jarang pengguna ponsel mengeluhkan banyaknya iklan yang muncul tanpa diundang. Dari sekian banyak merek ponsel, salah satu di antaranya yang cukup sering tampil iklan ponsel Tecno Pova.

Lantas, bagaimanakah cara untuk menghilangkan iklan di HP Tecno Pova? Simak ulasannya berikut sebagaimana dihimpun dari berbagai sumber, Jumat (23/2/2024).

Cara Menghilangkan Iklan di HP Tecno Pova


1. Melalui Panel Notifikasi

Cara pertama untuk menghilangkannya dapat dilakukan melalui panel notifikasi iklan yang muncul. Pada tampilan beranda ponsel, Anda cukup menggulir layarnya ke bawah. Jika sudah, ikuti langkah-langkah di bawah ini.

-Pada ponsel Tecno Pova, biasanya iklan akan muncul memenuhi panel notifikasi di layar.

-Pada salah satu notifikasi iklan yang muncul, tahan lalu geser ke kiri. Lalu, pilih ikon yang tampak seperti gerigi.

-Kemudian, Anda akan masuk ke setelan aplikasi yang membuat iklan bermunculan. Misalnya, Google Chrome.

-Setelah itu, akan muncul deretan situs yang mengirim iklan ke ponsel.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1565 seconds (0.1#10.140)