Ini Penyebab Anthony Ginting Ditekuk Wakil Kanada di Indonesia Masters 2024

Minggu, 28 Januari 2024 - 17:03 WIB
loading...
Ini Penyebab Anthony...
Ini Penyebab Anthony Ginting Ditekuk Wakil Kanada di Indonesia Masters 2024
A A A
JAKARTA - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting , kalah dramatis dari wakil Kanada, Brian Yang, dalam laga semifinal Indonesia Masters 2024 yang digelar di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (27/1/2024) malam WIB. Lewat rubber game berdurasi 1 jam 19 menit, dia tumbang dengan skor 13-21, 17-21 dan 19-21.

Dalam konferensi pascalaga, Ginting mengungkapkan bahwa dirinya merasa ragu di momen-momen krusial karena Yang kerap kali melakukan perubahan pola permainan. Alhasil, dia tidak yakin harus bermain seperti apa dan akhirnya membuat kesalahan-kesalahan sendiri.

“Memang match yang sangat ketat. Waktu pertama masuk sampai beres. Mungkin kuncinya di poin-poin terakhir gim kedua dan gim ketiga, sempat mimpin beberapa poin tapi Brian coba merubah pola, kurang bisa antisipasi. Kuncinya di gim ketiga juga udah leading, dia ada perubahan,” kata Ginting.



“Kuncinya dari saya sendiri kurang berani atau nekad di mana poin-poin terakhir yaudah aja gitu harusnya, jangan ada keraguan pas dia ada perubahan di service, perubahan pola permainan jadi ada pikiran agak ragu sedikit. Ke depan harus jadi pelajaran lagi, nanti evaluasi sama pelatih,” tambahnya.

Onik -sapaan Ginting- sendiri sebenarnya sudah hampir mengunci kemenangan di gim ketiga di mana dia sudah memimpin 19-15. Sayangnya, dia lengah dan membuat error demi error hingga akhirnya Yang berbalik unggul dan menang dengan skor 21-19.

Pemain ranking empat dunia itu pun menilai hal itu terjadi karena dirinya kurang berani dan nekad. Walaupun di sisi lain, dia juga tak memungkiri bahwa lawannya yang duduk di ranking 24 dunia itu memang bermain sangat apik dalam laga ini.

“Sempat waktu dia ada perubahan pola permainan, saya coba buat lebih melakukan pola nyerang, cuman ada beberapa poin yang jadi mati sendiri atau keluar. Tapi Brian memang main cukup baik, defense dan serangan juga. Mungkin itu yang buat pergerakan saya kurang enak di lapangan. Waktu ada perubahan dikit, meskipun leading, saya kurang berani dan nekad,” jelas pemain kelahiran Cimahi itu.

Lebih lanjut, Ginting menampik bahwa performanya goyah di poin-poin kritis terjadi akibat dukungan suporter yang begitu meriah di Istora Senayan sehingga membuatnya bermain terburu-buru. Dia yakin hal itu terjadi karena dirinya tak mampu mengantisipasi perubahan-perubahan strategi yang dilakukan oleh Yang.

“Pengaruh penonton enggak ada sih. Ini bukan kali pertama saya main di Istora, pasti udah tau celahnya, harus jaga pikirannya dari sebelum pertandingan,” jelas pemain berusia 27 tahun itu.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Status Pengganti Dadakan,...
Status Pengganti Dadakan, Ester Nurumi Siap Beri yang Terbaik
Daftar Pebulu Tangkis...
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia Open 2025: Merah Putih Turunkan Skuad Terbaik!
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
Gregoria Mariska Jatuh...
Gregoria Mariska Jatuh Sakit, Bagaimana Nasibnya di Piala Sudirman 2025?
Belum Setahun Sudah...
Belum Setahun Sudah 3 Kali Ganti Pelatih, Begini Kata Jonatan Christie
Ranking BWF Usai Badminton...
Ranking BWF Usai Badminton Asia Championships 2025: Empat Ganda Putra Indonesia Kuasai 10 Besar
Hasil BAC 2025: Bungkam...
Hasil BAC 2025: Bungkam Wakil Taiwan, Leo/Bagas Melaju ke Semifinal
Hasil BAC 2025: Jonatan...
Hasil BAC 2025: Jonatan Christie dan Rinov/Pitha Tersingkir, Indonesia Kehilangan 2 Wakil di Perempat Final
Jafar/Felisha Duo Pembunuh...
Jafar/Felisha Duo Pembunuh Raksasa Ganda Unggulan Malaysia
Special Bola
Jay Idzes Cs Dapat Peringatan...
Liga Italia
Jay Idzes Cs Dapat Peringatan Khusus dari sang Pelatih Jelang Venezia vs AC Milan
Egy Maulana Vikri Bongkar...
Liga Indonesia
Egy Maulana Vikri Bongkar Penyebab Dewa United Kalah 1-2 dari Malut United: Bukan karena Alex Martins Absen!
Hasil Bayern Munich...
Bola Dunia
Hasil Bayern Munich vs Mainz 05 di Bundesliga 2024-2025: Die Roten Menang Telak 3-0!
Rekomendasi
Anies, Ganjar, hingga...
Anies, Ganjar, hingga Megawati Hadiri Pengukuhan Pengurus DPP Hanura
Menakar Tuntutan Purnawirawan...
Menakar Tuntutan Purnawirawan TNI terhadap Gibran
Sutiyoso dan Cak Lontong...
Sutiyoso dan Cak Lontong Diangkat Jadi Komisaris Ancol
Berita Terkini
Fedor Gorst Sebut Indonesia...
Fedor Gorst Sebut Indonesia Banyak Pemain Biliar Potensial
2 jam yang lalu
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Pangsuma FC ke Final usai Sikat Bintang Timur Surabaya Lewat Penalti
2 jam yang lalu
Mengenal Klausul Rehidrasi...
Mengenal Klausul Rehidrasi dalam Tinju: Aturan yang Disorot Jelang Duel Eubank Jr vs Conor Benn
2 jam yang lalu
Marc Marquez Juara Sprint...
Marc Marquez Juara Sprint Race MotoGP Spanyol 2025, Fabio Quartararo Kecelakaan
3 jam yang lalu
Juara Dunia Fedor Gorst...
Juara Dunia Fedor Gorst Puji Fasilitas Pro Billiard Center
4 jam yang lalu
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Sikat Fafage Banua 2-1, Cosmo JNE Jakarta ke Final
4 jam yang lalu
Infografis
Ini Alasan Mengapa Tanaman...
Ini Alasan Mengapa Tanaman Ganja Harus Ditanam di Ketinggian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved