Arkeolog Forensik Pastikan Makhluk Misterius Peru Bukan Alien

Minggu, 14 Januari 2024 - 06:41 WIB
loading...
Arkeolog Forensik Pastikan Makhluk Misterius Peru Bukan Alien
Makhluk Misterius Peru Bukan Alien. FOTO/ Fox news
A A A
LIMA - Dua benda berbentuk boneka dan memiliki tiga jari telah diidentifikasi bukan alien seperti dugaan banyak orang, kata seorang arkeolog Peru.



Seperti dilansir dari Fox News, Minggu (14/1/2024), Arkeolog forensik Flavio Estrada bekerja di kantor kejaksaan Peru.

“Makhluk ini sebenarnya terbuat dari kertas, lem, logam, serta tulang manusia dan hewan,''

“Penemuan ini membantah anggapan sebagian orang bahwa benda aneh tersebut adalah alien atau berasal dari planet lain. Semua keyakinan itu salah,” kata Estrada.

Dia memimpin analisis kedua patung tersebut.

Tahun lalu, otoritas bea cukai di Peru menyita kedua benda tersebut saat dikirim ke Meksiko.

Menurut Estrada, boneka tubuh alien tersebut terbuat dari tulang binatang dan menggunakan lem sintetis modern.

“Ini bukan berasal dari pra-Hispanik (kuno). Kedua benda tersebut bukanlah makhluk luar angkasa (dan) bukan alien sungguhan,” jelasnya.

Menurut Estrada, tiga jari makhluk itu dibuat menggunakan tulang manusia.

Sebelumnya, dua jasad yang aneh ini ditemukan di daerah Cusco, Peru pada bulan Agustus 2023 memiliki ukuran yang kecil, sekitar 30 cm. Jasad tersebut memiliki ciri-ciri yang tidak biasa, seperti kepala yang besar dan mata yang besar.

Beberapa orang percaya bahwa jasad tersebut adalah jasad alien yang sebenarnya. Namun, para ahli mengatakan bahwa bukti yang ada tidak mendukung klaim tersebut.
(wbs)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.7239 seconds (0.1#10.140)