Umat Muslim Australia Undang Makan Pemajang Babi di Gerbang Masjid

Rabu, 06 September 2017 - 03:35 WIB
Umat Muslim Australia Undang Makan Pemajang Babi di Gerbang Masjid
Umat Muslim Australia Undang Makan Pemajang Babi di Gerbang Masjid
A A A
BRISBANE - Umat Muslim di Australia menolak terprovokasi ulah seorang pria yang memajang potongan kepala babi di gerbang masjid. Mereka justru mengundang pria tersebut untuk makan malam dan berekonsiliasi.

Seorang pria berusia 23 tahun telah ditangkap setelah dia mengunggah foto dirinya dan seorang teman yang berpose dengan kepala babi sambil minum bir di depan Masjid Baitul Masroor di Brisbane, Queensland.

Kedua orang tersebut terlihat membuat isyarat yang tidak senonoh dan membuat ancaman terhadap bangunan masjid yang menjadi rumah ibadah Komunitas Muslim Ahmadiyah di Queensland.

Tapi para warga Muslim jamaah masjid menolak terseret ke dalam lingkaran kebencian.

“Kami dengan sungguh-sungguh mendorong orang yang mungkin telah meninggalkan kepala binatang di masjid untuk menghubungi kami dan mengenal komunitas masjid,” kata juru bicara komunitas masjid Zain Baig.

”Pintu kami selalu terbuka untuk pengunjung, jadi mari kita pertimbangkan tindakan ini sebagai seseorang yang meninggalkan kami sebuah hadiah. Kami akan dengan senang hati membalas kebaikan hati dengan makanan lezat,” ujar Baig, seperti dilansir IB Times, semalam (5/9/2017).

”Hanya melalui interaksi pribadi, batas-batas ketakutan dan ketidaktahuan dibuyarkan dan dibersihkan,” lanjut dia.

Baig juga memuji polisi yang cepat tanggap dengan insiden tersebut. Pria yang dituduh memajang kepala babi di gerbang masjid itu telah ditahan dan diselidiki.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4235 seconds (0.1#10.140)