Begini Maksud Arti dan Cara Mengisi Unit Kerja dan Nama Pekerjaan di SSCASN 2023

Selasa, 03 Oktober 2023 - 10:39 WIB
loading...
Begini Maksud Arti dan Cara Mengisi Unit Kerja dan Nama Pekerjaan di SSCASN 2023
Diketahui bahwa dalam proses pendaftaran di laman SSCASN 2023, ada beberapa tahapan pengisian data di antaranya bagian pengisian riwayat nama pekerjaan dan unit kerja. Foto/Ist.
A A A
JAKARTA - Begini maksud arti dan cara mengisi unit kerja dan nama pekerjaan di SSCASN 2023 . Seleksi CASN dan CPNS 2023 telah dimulai sejak 20 September 2023. Pendaftar bisa mulai membuat akun SSCASN dan mulai melakukan pendaftaran di SSCASN.

Diketahui bahwa dalam proses pendaftaran di laman SSCASN, ada beberapa tahapan pengisian data. Mulai dari pengisian Biodata, Jenis Seleksi, Formasi, dan juga ada Pengisian Riwayat. Nah, di bagian Pengisian Riwayat ini, kamu akan diminta untuk mengisi nama pekerjaan dan unit kerja, juga deskripsi pengalaman kerja.

Di sinilah kemudian, ada banyak pendaftar yang bertanya mengenai nama pekerjaan dan unit kerja diisi apa? Artikel kali ini akan membahas cara pengisian nama pekerjaan dan unit kerja yang benar di SSCASN 2023

Cara Mengisi Nama Pekerjaan dan Unit Kerja di Akun SSCASN 2023

Seperti diketahui, dalam pendaftaran CASN 2023 di SSCASN, ada berbagai jenis data yang harus diisi dan dokumen yang harus diunggah. Mengisi bagian kolom nama pekerjaan, unit kerja, dan deskripsi pengalaman kerja menjadi salah satu tahapan dalam pendaftaran CASN 2023.

Mengisi nama pekerjaan di kolom "Nama Pekerjaan" artinya adalah mengisi apa nama pekerjaan kita saat ini. Contoh:

1. Nama Pekerjaan: Guru Non ASN

2. Nama Pekerjaan: Perawat

Adapun Unit Kerja adalah satuan kerja atasan langsung sebagai tempat ASN atau calon ASN yang melaksanakan tugas dalam organisasi. Bisa dikatakan, unit kerja ASN ini adalah pengelompokan Pegawai Negeri Sipil (PNS) pada bidang kerja berdasarkan tanggung jawab kerja. Nah, dalam konteks Seleksi CPNS, kolom unit kerja yang dimaksud adalah tempat pendaftar bekerja.



Contoh:

1. Unit Kerja: SMP N 5 Kota X
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2075 seconds (0.1#10.140)