Trump: Korut Adalah Masalah Besar, Tapi Bisa Diselesaikan

Jum'at, 26 Mei 2017 - 18:57 WIB
Trump: Korut Adalah Masalah Besar, Tapi Bisa Diselesaikan
Trump: Korut Adalah Masalah Besar, Tapi Bisa Diselesaikan
A A A
WASHINGTON - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menyebut Korea Utara (Korut) adalah masalah yang sangat besar. Hal itu disampaikan Trump saat melakukan pertemuan dengan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe.
Dalam pertemuan yang berlangsung sebelum pertemuan puncak G7 tersebut, Trump menuturkan, walaupun Korut adalah masalah besar, dia tetap yakin masalah ini dapat selesai suatu hari nanti.
"Ini sangat penting dalam pikiran kita. Ini adalah masalah besar. Ini adalah masalah dunia dan akan dipecahkan, pada titik tertentu akan terpecahkan, Anda bisa bertaruh," kata Trump, seperti dilansir Reuters pada Jumat (26/5).
Sebelumnya, Kepala Staf Angkatan Darat AS Jenderal Mark Milley mengakui Korea Utara (Korut) merupakan ancaman terbesar AS saat ini. Pengakuan itu disampaikan saat Milley melakukan pertemuan dengan Komite Angkatan Bersenjata Senat AS.

"Menurut pandangan saya, Korut mungkin yang paling berbahaya,dan dekat dalam hal ancaman waktu, yang AS hadapi. Mereka dengan cepat mengembangkan sebuah senjata nuklir lintas benua yang bisa menjangkau daratan AS, dan saya kira kita tidak bisa membiarkan hal ini," kata Milley.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3647 seconds (0.1#10.140)