Hamas Tutup Persimpangan Gaza dengan Israel

Minggu, 26 Maret 2017 - 18:22 WIB
Hamas Tutup Persimpangan Gaza dengan Israel
Hamas Tutup Persimpangan Gaza dengan Israel
A A A
GAZA CITY - Kelompok Hamas menutup perbtasan utama Gaza dengan Israel menyusul pembunuhan misterius seorang militan senior. Juru bicara Kementerian Dalam Negeri Hamas, Iyad al-Bozum mengatakan, titik persimpangan Erez akan sepenuhnya ditutup di kedua arah sampai pemberitahuan lebih lanjut.

Tindakan yang tidak biasa ini dilakukan setelah tokoh senior Hamas, Mazen Faqha, ditembak mati di pintu masuk Kota Gaza saat pulang larut malam pada Jumat seperti dikutip dari Belfast Telegraph, Minggu (26/3/2017).

Hamas, kelompok militan Islam yang memerintah Gaza, mengatakan Faqha ditembak empat kali di kepala dengan pistol yang menggunakan peredam. Hamas menyalahkan Israel atas kejadian tersebut.

Baca Juga: Pentolan Hamas Ditembak Mati di Gaza, Israel Disalahkan

Curiga bahwa ada kolaborator lokal Israel yang terlibat, Hamas mendirikan puluhan pos pemeriksaan di seluruh Jalur Gaza. Mereka meminta para pengguna kendaraan menyalakan lampu interior kendaraan dan menyerahkan kartu identitas untuk pemeriksaan.

Penutupan Erez juga berlaku untuk wartawan, pekerja bantuan dan pasien yang memerlukan bantuan medis di Israel.

Faqha, yang dijatuhi sembilan hukuman seumur hidup karena mengarahkan serangan bom bunuh diri terhadap Israel, dibebaskan pada tahun 2011 bersama dengan lebih dari 1.000 lainnya. Pembebasannya sebagai bagian dari pertukaran dengan tentara Israel, Gilad Shalit, yang ditangkap Hamas.

Pemakamannya pada hari Sabtu menarik ribuan pendukung, termasuk pemimpin tertinggi gerakan itu di Gaza, yang bersumpah untuk membalas pembunuhan.

Israel sendiri belum mengomentari kematiannya.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4194 seconds (0.1#10.140)