Pria India Bakar Diri setelah Istrinya Diminta Bos untuk Berhubungan Seks

Kamis, 14 April 2022 - 15:31 WIB
Pria India bakar diri hingga meninggal setelah istrinya diminta sang bos untuk berhubungan seks sebagai imbalan agar korban bisa pindah lokasi kerja. Foto/SINDOnews.com/Ilustrasi
NEW DELHI - Seorang pria di India tewas dengan cara membakar diri. Bunuh diri secara tragis itu dilakukan setelah sang bos menuntut untuk berhubungan seks dengan istri korban dengan imbalan transfer lokasi pekerjaan.

Gokul Prasad, seorang teknisi berusia 45 tahun, merasa tertekan setelah bosnya, insinyur junior Nagendra Kumar, menawarkan untuk memproses transfer Prasad jika dia mengirim “istrinya untuk satu malam dengannya".

Keduanya bekerja di pembangkit listrik Uttar Pradesh Power Corporation Limited (UPCL) di Lakhimpur Kheri, India.

Prasad telah meminta transfer lokasi kerja agar dia bisa bekerja lebih dekat dengan rumah dan tidak sering bepergian. Hal itu diungkap istrinya.



Pada tanggal 9 April, Prasad menuangkan bahan bakar solar ke tubuhnya dan membakar dirinya sendiri di depan kantor Kumar.

Dia dilarikan ke rumah sakit karena luka-lukanya dan meninggal sehari setelahnya.

Sebelum kematiannya, Prasad merekam video yang mengeluhkan tentang penindasan selama bertahun-tahun dan pelecehan kerja yang dia terima dari Kumar dan ajudannya.

Prasad mengeklaim bahwa Kumar menyalahgunakan kekuasaannya.

Prasad mengatakan dia melaporkan pelecehan yang dia terima ke polisi, tetapi dia tidak menerima bantuan dan “tidak terjadi apa-apa.”

Istri Prasad menjelaskan bahwa suaminya dilecehkan oleh Kumar dan ajudannya selama tiga tahun sebelum jatuh ke dalam "depresi" dan minum obat.

“Dia mengalami depresi, dan mulai minum obat, tetapi mereka tidak membiarkannya. Dia dipindahkan ke Aliganj dan menghadapi kesulitan dalam perjalanan. Jadi dia meminta transfer lebih dekat ke rumah. Mereka mengatakan kepadanya, 'suruh istrimu tidur dengan kami dan kami akan membuatmu dipindahkan',” kata istri Prasad.

Dia juga mengeklaim bahwa tidak ada yang datang untuk membantu suaminya ketika sang suami membakar dirinya sendiri. Menurutnya, Kumar hanya berdiri dan mengawasi saat suaminya membakar diri.

Sanjiv Suman, seorang perwira polisi senior, menyatakan bahwa Kumar dan ajudannya sekarang menghadapi tuduhan bersekongkol yang menyebabkan korban bunuh diri. Keduanya telah diskors dari UPCL.

“Petugas garis menuduh bahwa insinyur junior biasa meminta uang dan membuat pernyataan vulgar ketika dia (korban) meminta transfer (lokasi kerja). Kami telah mendaftarkan sebuah kasus. Di tingkat departemen, insinyur junior telah diskors dan penyelidikan diperintahkan. Kasus ini terdaftar dengan tuduhan (provokasi) bunuh diri,” kata Suman, seperti dikutip NDTV, Kamis (14/4/2022).
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(min)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Terpopuler
Berita Terkini More