Kotak Hitam Pesawat Germanwings Ditemukan

Rabu, 25 Maret 2015 - 11:49 WIB
Kotak Hitam Pesawat...
Kotak Hitam Pesawat Germanwings Ditemukan
A A A
PARIS - Tim SAR Prancis dilaporkan sudah berhasil mencapai lokasi jatuhnya pesawat Germanwings di wilayah pegunungan Alpen. Bahkan, tim SAR disebut sudah menemukan satu dari dua kotak hitam pesawat nahas tersebut.

Kabar mengenai penemuan kotak hitam tersebut disampaikan oleh seorang anggota Parlemen Prancis, Christophe Castaner kala melakukan wawancara dengan salah satu radio di Paris. Castaner merupakan salah satu pejabat Prancis yang ikut dalam rombongan tim SAR.

"Salah satukotak hitam dari pesawat telah ditemukan," ucap Castaner yang melaporkan langsung dari lokasi jatuhnya pesawat tersebut. Seperti dilansir Sputnik pada Rabu (25/3/2015).

Pernyataan Castaner ternyata diamini oleh Menteri Dalam Negeri Prancis Bernard Cazeneuve, yang turut berada di dekat lokasi kecelakaan menyatakan bahwa kotak hitam memang sudah ditemukan. "Sudah ditemukan, dan akan segera diperiksa," ucap Cazenueve.

Selain Castaner dan Cazeneuve, pejabat lainnya yang turut dalam rombongan tim SAR adalah Duta Besar Jerman untuk Prancis. Sementara itu, Kanselir Jerman akan bertolak ke wilayah jatuhnya pesawat tersebut, untuk melakukan pemantauan langsung proses pencarian dan evakuasi pesawat nahas itu.

Dengan ditemukannya serpihan dan kotak hitam, sudah hampir dapat dipastikan tidak ada seorangpun yang selamat dalam kecelakaan tersebut. Pesawatn itu membawa 150 orang, 144 penumpang dan enam kru kabin.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7572 seconds (0.1#10.140)