Rouhani: Barat Bikin Timur Tengah 'Surga' bagi Teroris

Jum'at, 26 September 2014 - 08:54 WIB
Rouhani: Barat Bikin...
Rouhani: Barat Bikin Timur Tengah 'Surga' bagi Teroris
A A A
NEW YORK - Presiden Iran, Hassan Rouhani menuduh negara-negara Barat mengubah Timur Tengah menjadi “surga” bagi teroris. Komentar keras Rouhani itu muncul dalam pidatonya di forum Sidang Majelis Umum PBB di New York.

Rouhani mengatakan, negara-negara Barat harusnya bertanggung jawab karena menabur benih wabah ekstremisme yang tumbuh menjadi kekacauan di Timur Tengah. Dia minta negara-negara Barat mengakui kesalahan dan minta maaf kepada rakyat Timur Tengah.

”Badan-badan intelijen (Barat) tertentu telah menempatkan pisau di tangan orang gila, yang kini tidak ada cadangannya,” ucap Rouhani yang menyebut teroris di Timur Tengah sebagai orang gila.

“Saat ini masyarakat kita membayar harga. Hari ini, anti-Barat adalah reaksi dari kolonialisme yang kemarin. Hari ini, anti-Barat adalah reaksi terhadap rasisme yang kemarin,” lanjut Presiden Iran itu.

”Strategi blunder Barat di Timur Tengah, Asia Tengah, dan kaukus telah mengubah dunia menjadi surga bagi teroris dan ekstremis,” imbuh Rouhani.

”Agresi militer terhadap Afghanistan dan Irak dan gangguan yang tidak tepat dalam perkembangan di Suriah adalah contoh yang jelas dari pendekatan strategis yang ini di Timur Tengah,” sindir Rouhani terhadap kebijakan Amerika Serikat dan negara-negara Barat terhadap berbagai negara yang diserang, seperti dikutip RT semalam (25/9/2014).
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0619 seconds (0.1#10.140)