Tentara Mesir siap diterjunkan ke sejumlah kota

Selasa, 02 Juli 2013 - 23:19 WIB
Tentara Mesir siap diterjunkan...
Tentara Mesir siap diterjunkan ke sejumlah kota
A A A
Sindonews.com – Tentara Mesir sedang mempersiapkan diri untuk disebar ke Kairo dan kota-kota lain, jika diperlukan untuk mencegah bentrokan antara faksi-faksi politik yang bersaing. Demikian disampaikan oleh sumber-sumber militer, Selasa (2/7/2013), seperti dikutip dari Reuters.

Sumber-sumber mengatakan kepada Reuters, bahwa pasukan reaksi cepat sudah siap sejak akhir pekan lalu untuk melindungi demonstran dari serangan. Militer Mesir bersikap waspada terhadap elemen militan di antara kedua kubu, kaum Islamis dan penentang pemerintah, termasuk sisa-sisa aparat keamanan internal mantan diktator Mesir, Hosni Mubarak.

Helikopter tempur Apache milik militer, nampak mengitari pusat kota Kairo pada Selasa sore, di mana ribuan demonstran anti-Morsi yang berkumpul di Tahrir Square. Sebelumnya, Kepala Angkatan Bersenjata Mesir, Jenderal Abdel Fattah al-Sisi, telah memberikan batas waktu 48 jam pada semua pihak untuk mengakhiri krisis.

Sementara itu, seorang pemimpin Ikhwanul Muslimin, Mohamed al-Beltagui, mendesak warga Mesir untuk berdiri tegak dan siap mengorbankan hidup guna mencegah kudeta. Sikap ini dinyatakan al-Beltagui untuk menanggapi ultimatum militer.

"Mencari syahid untuk mencegah kudeta ini adalah apa yang bisa kita tawarkan kepada para martir revolusi sebelumnya," kata al-Beltagui. Ia mengacu pada lebih dari 800 orang yang tewas selama pemberontakan 2011 yang menggulingkan Mubarak.

“Front mempercayakan ElBaradei, dengan tanggung jawab untuk memastikan pelaksanaan tuntutan rakyat Mesir dan untuk merancang sebuah skenario yang mengarah pada implementasi lengkap dari peta jalan untuk transisi politik," sebut pernyataan oposisi Mesir.
(esn)
Berita Terkait
Tim Arkeolog Mesir Temukan...
Tim Arkeolog Mesir Temukan Sarkofagus Kayu Kuno di Situs Saqqara
Berfoto di Piramida...
Berfoto di Piramida Kuno, Model Asal Mesir Ditangkap
Melihat Koleksi Museum...
Melihat Koleksi Museum Nasional Peradaban Mesir di Kairo
6 Fakta tentang Alexandria,...
6 Fakta tentang Alexandria, dari Alexander Agung hingga Banyak Mitos
Lawatan Presiden Prabowo...
Lawatan Presiden Prabowo ke Mesir, Acara Kenegaraan Mesir Pertama Sejak 2013
Pesta Kemenangan Rakyat...
Pesta Kemenangan Rakyat Senegal Juarai Piala Afrika 2021
Berita Terkini
Mahkamah Internasional...
Mahkamah Internasional Gelar Sidang Terbuka Kewajiban Israel di Wilayah Palestina yang Diduduki
13 menit yang lalu
Bosnia Buru Presiden,...
Bosnia Buru Presiden, Perdana Menteri dan Ketua Parlemen Republika Srpska
52 menit yang lalu
Penjualan Mobil Anjlok,...
Penjualan Mobil Anjlok, Volkswagen akan Produksi Senjata dan Peralatan Militer
1 jam yang lalu
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
2 jam yang lalu
4 Isi Gencatan Rusia...
4 Isi Gencatan Rusia dan Ukraina yang Diajukan AS, Tidak Ada Perang Selama 30 Hari
3 jam yang lalu
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
3 jam yang lalu
Infografis
HGU 100 Tahun Dipermasalahkan,...
HGU 100 Tahun Dipermasalahkan, UU IKN Digugat Warga Dayak ke MK
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved