Kucing dimanfaatkan untuk selundupkan ponsel ke penjara Rusia
A
A
A
Sindonews.com - Penjaga di sebuah penjara di wilayah utara Rusia dibuat kaget bukan kepalang dengan ulah para bandit. Bagaimana tidak, mereka memanfaatkan kucing untuk menyelundupkan ponsel ke dalam penjara.
Kisahnya seperti dikutip laporan Moskow Times, Rabu (5/6/2013), seorang penjaga penjara curiga dengan keberadaan seekor kucing yang bertengger di pintu penjara. Setelah diamati lebih jeli, ternyata diperut kucing itu ada lilitan pita yang melingkar. Dalam lilitan itu terselip paket ponsel.
Kejadian yang berlangsung Jumat pekan lalu itu telah menghebohkan penjaga penjara. Apalagi, penjara itu merupakan penjara nomor satu di Rusia yang terletak di dekat Ibu Kota Republik Komi, di Syktyvkar.
”Dua paket ditempelkan ke belakang hewan,” demikian pernyataan pihak layanan pemasyarakatan Republik Komi, dikutip Time. ”Ketika paket-paket itu dibuka, penjaga menemukan benda yang dilarang untuk dibawa masuk ke penajara. Ada dua ponsel dengan baterainya.”
Pihak berwenang tidak tahu siapa yang menempelkan paket ponsel ke tubuh kucing itu. Penyelundupan ponsel dengan cara aneh itu, baru pertama kali terjadi di penjara Komi. Belum diketahui, apakah obat-obatan terlarang juga diselundupkan lewat tubuh kucing.
Kisahnya seperti dikutip laporan Moskow Times, Rabu (5/6/2013), seorang penjaga penjara curiga dengan keberadaan seekor kucing yang bertengger di pintu penjara. Setelah diamati lebih jeli, ternyata diperut kucing itu ada lilitan pita yang melingkar. Dalam lilitan itu terselip paket ponsel.
Kejadian yang berlangsung Jumat pekan lalu itu telah menghebohkan penjaga penjara. Apalagi, penjara itu merupakan penjara nomor satu di Rusia yang terletak di dekat Ibu Kota Republik Komi, di Syktyvkar.
”Dua paket ditempelkan ke belakang hewan,” demikian pernyataan pihak layanan pemasyarakatan Republik Komi, dikutip Time. ”Ketika paket-paket itu dibuka, penjaga menemukan benda yang dilarang untuk dibawa masuk ke penajara. Ada dua ponsel dengan baterainya.”
Pihak berwenang tidak tahu siapa yang menempelkan paket ponsel ke tubuh kucing itu. Penyelundupan ponsel dengan cara aneh itu, baru pertama kali terjadi di penjara Komi. Belum diketahui, apakah obat-obatan terlarang juga diselundupkan lewat tubuh kucing.
(esn)