Iran: Trump Terus Kerdilkan Perjanjian dan Organisasi Internasional

Minggu, 06 Januari 2019 - 17:22 WIB
Iran: Trump Terus Kerdilkan...
Iran: Trump Terus Kerdilkan Perjanjian dan Organisasi Internasional
A A A
TEHERAN - Mohammad Javad Jamali-Nobandegani, anggota dari Majlis Keamanan Nasional dan Komisi Kebijakan Luar Negeri Iran, mengatakan, doktrin Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump didasarkan pada kenyataan bahwa perjanjian dan organisasi internasional dapat dipercaya selama mereka bergerak sesuai dengan minat mereka.

Mengacu pada penarikan AS dari banyak perjanjian dan organisasi internasional termasuk UNESCO, ia mengatakan bahwa AS meinggalkan Perjanjian Iklim Paris, kesepakatan nuklir dan UNESCO dalam waktu satu tahun terakhir. Semua organisasi dan perjanjian itu ditinggalkan AS karena dinilai tidak sejalan dengan mereka.

"Dia mungkin menarik keluar AS dari Pengadilan Internasional Den Haag dan melanggar kesepakatan strategis rudal dengan Rusia," ucap Jamali-Nobandegani, seperti dilansir PressTV pada Minggu (6/1).

Jamali-Nobandegani lebih lanjut mencatat bahwa Trump kurang berpengalaman dalam politik, tetapi berpengalaman dalam hal perdagangan dan semua yang mendukungnya dipaksa untuk mengundurkan diri dan menarik dukungan mereka.

Sebelumnya, Menteri Luar Negeri Iran, Mohammad Javad Zarif melemparkan ledekan kepada AS dan Israel, setelah keduanya memutuskan keluar dari UNESCO.

Melalui akun Twitternya, Zarif mengatakan, AS dan Israel terus menerus menarik diri mereka dari badan dan perjanjian internasional. Menurut Zarif, mungkin tidak lama lagi AS dan juga Israel akan keluar dari Planet Bumi.

"Setelah JCPOA, NAFTA, TPP, konvensi iklim dan rezim (Donald) Trump bersama dengan rezim Israel sekarang telah secara resmi mundur dari UNESCO. Apakah masih ada (perjanjian dan badan) yang tersisa bagi administrasi Trump dan kliennya untuk mundur? Mungkin selanjutnya (keluar) dari Bumi," kicau Zarif.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1437 seconds (0.1#10.140)