Putin: Turki-Rusia Akan Perkuat Keamanan di Eurasia

Senin, 31 Desember 2018 - 10:28 WIB
Putin: Turki-Rusia Akan...
Putin: Turki-Rusia Akan Perkuat Keamanan di Eurasia
A A A
MOSKOW - Presiden Rusia, Vladimir Putin mengatakan, Moskow dan Ankara akan terus meningkatkan kerjasama dalam memperkuat keamanan di wilayah Eurasia. Hal itu disampaikan Putin dalam sebuah pesan tahun baru kepada Presiden Tukri, Tayyip Erdogan.

"Saya yakin Turki dan Rusia akan terus memperkuat keamanan di kawasan Eurasia," kata Putin dalam pesannya kepada Erdogan, seperti dilansir Anadolu Agency pada Senin (31/12).

Putin, dalam pesannya juga menyatakan keyakinannya yang kuat tentang kerja sama Rusia dan Turki dalam membantu perdamaian, keamanan, dan stabilitas di kawasan itu.

Di tengah perkembangan menguntungkan dalam hubungan bilateral kedua negara, Putin mencatat bahwa Turki dan Rusia dapat memberikan kontribusi yang cukup besar dalamm memerangi terorisme di Suriah dan memajukan penyelesaian politik di sana.

"Pembangunan unit pertama dari pembangkit listrik tenaga nuklir Akkuyu (di Mersin, Turki selatan) telah dimulai dan bagian lepas pantai dari pipa gas "Turkish Stream" telah dibangun. Daerah baru yang menjanjikan dari kerja sama bilateral telah diuraikan," ungkap Putin dalam pesanya.

Rosatom, perusahaan energi nuklir Rusia, adalah mitra konsorsium utama untuk Akkuyu, pembangkit listrik tenaga nuklir pertama di Turki.

Erdogan dan Putin meluncurkan pembangunan proyek tersebut pada sebuah upacara di ibu kota Turki, Ankara, pada 3 April. Pabrik, dengan empat unit, masing-masing memiliki kapasitas 1.200 megawatt, akan memenuhi sekitar 10 persen dari kebutuhan listrik Turki.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0805 seconds (0.1#10.140)