Ledakan Bom Guncang Yerusalem

Rabu, 11 Mei 2016 - 12:11 WIB
Ledakan Bom Guncang...
Ledakan Bom Guncang Yerusalem
A A A
YERUSALEM - Sebuah ledakan bom dilaporkan mengguncang kota Yerusalem, Israel. Seorang perwira pasukan militer Israel atau IDF dikabarkan mengalami luka parah akibat ledakan tersebut.Layanan pers militer Israel menuturkan, ledakan tersebut terjadi di dekat pos pemeriksaan yang berbatasan dengan Tepi Barat, tepatnya di desa Hizme, yang berada di utara Yerusalem."Sebuah alat peledak improvisasi ditanam di sisi jalan meledak dan melukai seorang perwira Israel. Saat ini korban sudah dilarikan ke rumah sakir terdekat untuk menjalani peratawan," kata layanan pers militer Israel dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir Sputnik pada Rabu (11/5).Sejauh ini belum ada satupun kelompok yang mengaku bertanggung jawab atas serangan terbaru yang melanda wilayah sengketa tersebut. Biasanya, Hamas atau kelompok-kelompok militan di Gaza yang melakukan serangan sejenis.Serangan bom ini sendiri terjadi hanya beberapa saat setelah adanya aksi penusukan di kota yang sama. Dalam aksi penusukan tersebut, dua wanita mengalami luka yang cukup serius.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0733 seconds (0.1#10.140)