Putin Bersumpah Akan Tangkap Pembom Metrojet
A
A
A
MOSKOW - Presiden Rusia, Vladimir Putin, berjanji akan menemukan mereka yang bertanggung jawab atas kecelakaan pesawat Metrojet di Semenanjung Sinai.
"Ini bukan pertama kalinya Rusia menghadapi kejahatan teroris yang biadab, yang sering datang tanpa alasan nyata, internal maupun eksternal seperti yang terjadi pada aksi teroris di Volgograd pada tahun 2013 lalu. Kami belum lupa terhadap hal itu atau pun para korban," tegas Putin seperti dikutip dari laman Sputniknews, Selasa (17/11/2015).
Putin pun memastikan jika pelaku serangan terhadap pesawat Metrojet akan dihukum.
"Kita harus mengejar mereka tanpa ada batasan undang-undang dan harus tahu nama-nama mereka. Kami akan mencari mereka dimana saja mereka mencoba bersembunyi. Kami akan menemukan mereka di setiap bagian di dunia ini dan menghukum mereka," tegasnya.
Pihak Rusia mengatakan bahwa pesawat Airbus A321 Metrojet yang membawa 224 orang di dalamnya meledak karena bom yang ditempatkan teroris di tubuh pesawat. Hasil penyelidikan menunjukkan ditemukannya sisa bahan peledak di barang-barang pribadi penumpang dan bagian pesawat.
"Ini bukan pertama kalinya Rusia menghadapi kejahatan teroris yang biadab, yang sering datang tanpa alasan nyata, internal maupun eksternal seperti yang terjadi pada aksi teroris di Volgograd pada tahun 2013 lalu. Kami belum lupa terhadap hal itu atau pun para korban," tegas Putin seperti dikutip dari laman Sputniknews, Selasa (17/11/2015).
Putin pun memastikan jika pelaku serangan terhadap pesawat Metrojet akan dihukum.
"Kita harus mengejar mereka tanpa ada batasan undang-undang dan harus tahu nama-nama mereka. Kami akan mencari mereka dimana saja mereka mencoba bersembunyi. Kami akan menemukan mereka di setiap bagian di dunia ini dan menghukum mereka," tegasnya.
Pihak Rusia mengatakan bahwa pesawat Airbus A321 Metrojet yang membawa 224 orang di dalamnya meledak karena bom yang ditempatkan teroris di tubuh pesawat. Hasil penyelidikan menunjukkan ditemukannya sisa bahan peledak di barang-barang pribadi penumpang dan bagian pesawat.
(ian)