Wakil Menteri Dalam Negeri Bolivia Tewas Dibunuh Penambang

Jum'at, 26 Agustus 2016 - 10:31 WIB
Wakil Menteri Dalam Negeri Bolivia Tewas Dibunuh Penambang
Wakil Menteri Dalam Negeri Bolivia Tewas Dibunuh Penambang
A A A
LA PAZ - Deputi Menteri Dalam Negeri Bolovia, Rodolfo Illanes di pukuli hingga tewas oleh pekerja tambang yang tengah mogok. Begitu laporan yang diturunkan oleh medioa lokal mengutip pernataan direktur stasiun radio yang mengaku melihat jasad Illanes.

"Kami mampu melihat dari dekat bahwa Wakil Menteri Illanes sudah tewas. Kolega mengatakan kepada kami ia telah meninggal akibat pemukulan," kata Moises Flores, direktur sebuah stasiun radio pertambangan, kepada radio lokal.

Kabar kematian Illanes ini belum bisa dikonfirmasi secara resmi. "Kami masih belum mengkonfirmasi situasi ini secara resmi, jika ia masih hidup atau sudah meninggal," kata Jaksa Agung Bolivia, Ramiro Guerrero dalam sebuah konferensi pers seperti dikutip dari Reuters, Jumat (26/8/2016).

Namun, pemerintah Bolivia mengatakan Illanes telah diculik dan berisiko mengalami penyiksaan setelah ia pergi untuk berbicara dengan demonstran pada Kamis lalu di Panduro sekitar 160 km dari ibukota La Paz.

Para penambang di Bolivia menggelar aksi protes menuntut perubahan undang-undang. Namun aksi protes ini berubah menjadi kekerasan setelah mereka memblokade jalan raya. Dua pekerja tewas pada Rabu lalu setelah ditembak oleh polisi, dan pemerintah mengatakan 17 petugas polisi terluka.

Federasi Nasional Koperasi Pertambangan Bolivia (FENCOMIN), sekutu kuat Presiden sayap kiri Evo Morales, mengatakan bahwa aksi protes akan terus berlangsung setelah negosiasi undang-undang pertambangan yang gagal. Para pengunjuk rasa menuntut konsesi lebih atas pertambangan, hak untuk bekerja pada perusahaan swasta, dan perwakilan serikat pekerja yang lebih besar.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4274 seconds (0.1#10.140)