Perindo dan Gerindra Akan Lanjutkan Diskusi, HT: Mudah-mudahan Kerja Sama Politik Ini Bisa Berjalan Baik

Rabu, 05 April 2023 - 18:49 WIB
loading...
Perindo dan Gerindra Akan Lanjutkan Diskusi, HT: Mudah-mudahan Kerja Sama Politik Ini Bisa Berjalan Baik
Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Hary Tanoesoedibjo (HT) bersama Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Hary Tanoesoedibjo (HT) telah melakukan Safari Politik ke Kediaman Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto , Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (5/4/2023). HT mengatakan bakal melanjutkan diskusi dan kerja sama dengan Partai Gerindra.

"Bagus sekali tentunya memang itu substansi yang penting yang dibicarakan jadi ke depan tentunya. Nanti dari Partai Gerindra dan dari kami Partai Perindo akan melanjutkan diskusi-diskusi dan mudah-mudahan ke depan kerja sama politik ini bisa berjalan baik tentunya untuk kepentingan NKRI," kata HT usai pertemuan dengan Prabowo.

Ketua Umum Partai Perindo yang ditetapkan KPU bernomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024 itu mengatakan, kunjungannya tersebut sekaligus memperkenalkan para pimpinan Perindo dengan wajah barunya.



"Sebagaimana disampaikan beliau memang benar yang dibicarakan seperti yang disampaikan beliau di samping juga kami mengenalkan pimpinan-pimpinan Perindo yang banyak wajah-wajah baru, yang memang belakangan ini banyak pemekaran di organisasi," kata HT.
Tak lupa, HT mengucapkan terima kasih kepada Prabowo karena telah menerima kunjungan Partai Perindo dikenal sebagai partai yang peduli rakyat kecil, gigih memperjuangkan penciptaan lapangan kerja dan Indonesia sejahtera itu.

"Terima kasih Pak Prabowo pimpinan Perindo dapat diterima dengan baik di sini itu merupakan satu kehormatan bagi kami semua dari Perindo," katanya.

Diketahui, dalam kunjungan tersebut HT didampingi oleh Sekjen Partai Perindo Ahmad Rofiq, Bendahara Umum Henry Suparman, Ketua Harian Nasional DPP Partai Perindo TGB M. Zainul Majdi, Ketua Dewan Pertimbangan Mahyudin, Ketua Pemenangan Jawa Bali Letjen TNI (Purn) Joni Supriyanto, Dewan Penasehat Letjen TNI (Purn) M Effendi.

Wakil Ketua Umum Angela Tanoesoedibjo, Wakil Ketua Umum M Ridho, Wakil Ketua Umum Ferry Kurnia, Wakil Ketua Umum Boyke Novrizon, Wakil Ketua Umum Syafril Nasution, Ketua Hamkamnas Nuning Kertopati, Ketua Bidang Keagamaan Abdul Khaliq Ahmad.

Ketua Bidang Politik Heri Budianto, Ketua Bidang ESDM Andi Asmara, Ketua bidang hukum internal Chris Taufik, Stafsus Prabu Revolusi, Stafsus Sylviana Pravita, dan Wasekjen Donny Ferdiansyah.
(rca)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1428 seconds (0.1#10.140)