Saksikan Serah Terima Pesawat Super Hercules, Jokowi: Sangat Canggih

Rabu, 08 Maret 2023 - 10:02 WIB
loading...
Saksikan Serah Terima Pesawat Super Hercules, Jokowi: Sangat Canggih
Presiden Jokowi melakukan penyiraman dan pecah kendi saat serah terima Pesawat C-130 J Super Hercules A-1339 di Lanud Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Rabu (8/3/2023). FOTO/MPI/RAKA DWI NOVIANTO
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyaksikan penyerahan Pesawat C-130 J Super Hercules A-1339 dan C-130H A-1315 di Lanud Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Rabu (8/3/2023). Pesawat baru milik TNI Angkatan Udara itu diserahkan langsung Menteri Pertahanan Prabowo Subianto kepada Panglima TNI Laksamana Yudo Margono.

Pantauan di lokasi, Jokowi tiba bersama Prabowo sekitar pukul 08.50 WIB. Keduanya sama-sama mengenakan kemeja putih. Ikut menyambut Jokowi, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, Ketua Komisi 1 DPR Meutya Hafid, dan Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo.

Setelah tiba di Lanud Halim Perdana Kusuma, Jokowi bersama rombongan langsung masuk ke dalam pesawat untuk melakukan pengecekan. Jokowi juga masuk ke ruang kokpit dan menjajalnya.



Setelahnya, Prabowo menyerahkan secara simbolis kunci kepada Panglima TNI Yudo. Jokowi juga secara resmi melakukan penyiraman dan pecah kendi di pesawat Hercules A-1339.

Jokowi mengatakan, pesawat Super Hercules itu sangat canggih dan mampu mengangkut puluhan bahkan ratusan pasukan. "Kita terima pada pagi hari ini pesawat yang sangat canggih. Dan saya sudah masuk bisa mengangkut kalau pasukan yang pakai komplet dengan parasut penerjun bisa 98, tapi kalau hanya pasukan bisa 128," katanya.

Selain itu, kata Jokowi, Pesawat Super Hercule juga bisa mengangkut hingga 19,9 ton logistik dan mampu digunakan untuk operasi militer dan nonmiliter.

"Bisa menjangkau seluruh seluruh wilayah Indonesia karena Pesawat Super Hercules ini bisa terbang 11 jam," katanya.

Baca juga: Super Hercules Datang, Pesawat Lama Diboyong ke Skadron 32 Malang

Untuk diketahui, Pesawat C-130 J Super Hercules telah tiba di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Senin (6/3/2023) setelah menempuh perjalanan 34 jam dari Amerika Serikat. "Diawali pada 28 Februari sampai 6 Maret 2023, dengan rute Marietta-Monterey-Honolulu-Kwajalein-Guam-Halim Perdana Jakarta," kata Wakil Kepala Staf Angkatan Udara (Wakasau) Marsekal Madya TNI A Gustaf Brugman, di Jakarta Timur.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1329 seconds (0.1#10.140)