Gelar Doa Bersama, TGS Ganjar Tekankan Pentingnya Toleransi

Rabu, 22 Februari 2023 - 19:00 WIB
loading...
Gelar Doa Bersama, TGS...
TGS Ganjar Sumut menggelar Dzikir dan Doa Bersama di Majelis Taklim Sabulussalam, Tualang, Perbaung, Serdang Bedagai, Rabu (22/2/2023). Foto/Dok. SINDOnews
A A A
SERDANG BEGADAI - Indonesia merupakan bangsa yang majemuk terdiri dari berbagai agama, suku, budaya dan adat istiadat. Untuk itu toleransi adalah kunci menjaga kemajemukan tersebut.

"Dalam kegiatan hari ini, kami menyampaikan pesan positif untuk masyarakat, yakni untuk senantiasa menjaga toleransi dan menjaga nilai-nilai ukhuwah bangsa Indonesia," kata Korwil Tuan Guru Sahabat (TGS) Ganjar Sumatera Utara, Zulfi Andika dalam kegiatan Dzikir dan Doa Bersama di Majelis Taklim Sabulussalam, Tualang, Perbaung, Serdang Bedagai, Rabu (22/2/2023).

Lebih lanjut Andika mengatakan, nilai-nilai yang diajarkan agama merupakan bagian yang tak terpisahkan dari budaya masyarakat Indonesia. Dia yakin semua agama mengajarkan nilai-nilai terpuji bagi sesama manusia dan lingkungan.

"Baik Islam maupun agama lainnya yang ada di Indonesia pasti mengajarkan hal-hal baik. Pesan itulah yang harus kita junjung agar Indonesia menjadi bangsa yang utuh dengan mengedepankan gotong-royong," lanjutnya.

Andika berharap masyarakat dapat menjalin erat tali silaturahmi serta berperan aktif dalam membangun bangsa Indonesia lebih maju lagi. “Ini bisa dimulai dari hal-hal kecil di sekitar lingkungan tersebut," tambahnya.

Selain itu, Andika juga mengajak masyarakat aktif dalam membangun generasi muda yang unggul. Caranya melalui penanaman karakter dan pendidikan yang berdasarkan agama.

Tentu majelis taklim memegang peran penting dalam peningkatan kapasitas SDM. Melalui majelis taklim akan muncul ide dan edukasi tentang bagaimana menicptakan keharmonisasian dan kesejahteraan dalam keluarga.

"Karena kesejahteraan keluarga itu memegang peranan penting dalam menciptakan kualitas generasi penerus yang unggul," lanjutnya.

Melalui kegiatan tersebut, TGS Ganjar juga menyalurkan bantuan. "Berdasarkan diskusi sebelumnya, kami coba memberikan bantuan sarana dan prasarana dalam menunjang kegiatan di majelis taklim di sini supaya berjalan lebih optimal. Mudah-mudahan bantuan tersebut bisa bermanfaat," tandasnya.

Kegiatan diakhiri dengan dzikir dan doa bersama untuk keselamatan dan kesejahteraan bangsa Indonesia. Terkhusus bagi masyarakat Kabupaten Serdang Bedagai.
(poe)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Perhimpunan Indonesia...
Perhimpunan Indonesia Tionghoa Bersama Ansor Serukan Toleransi di Bali
Momen Perayaan Nataru,...
Momen Perayaan Nataru, Kepala Suku Biak Ajak Jaga Kedamaian
Sadis! Siswi SMP di...
Sadis! Siswi SMP di Serdang Begadai Ditemukan Tewas Dalam Karung
Kronologi Brutal Suami...
Kronologi Brutal Suami Tikam Istri saat Live Karaoke hingga Tewas di Serdang Bedagai
Ini Tampang Bengis Suami...
Ini Tampang Bengis Suami Tikam Istri Bertubi-tubi hingga Tewas saat Live Karaoke di Facebook
Junjung Tinggi Toleransi,...
Junjung Tinggi Toleransi, Iksan Jamin Hak Rumah Ibadah untuk Semua Umat Beragama
Remaja 14 Tahun Tewas...
Remaja 14 Tahun Tewas Ditembak OTK di Perbaungan Serdang Bedagai
Umat Hindu Sulteng:...
Umat Hindu Sulteng: Anwar Hafid Pemimpin yang Bawa Keharmonisan
Semangat Nasionalisme,...
Semangat Nasionalisme, Khofifah dan Ribuan Kader Muslimat NU Kibarkan Merah Putih
Rekomendasi
Di Balik Kemudi Jetour...
Di Balik Kemudi Jetour T1 & T2: Raja Aspal & Penakluk Lumpur yang Bikin Jantung Copot!
KAJ Imbau Paroki Bunyikan...
KAJ Imbau Paroki Bunyikan Lonceng Gereja Serentak Sore Ini Iringi Pemakaman Paus Fransiskus
Diluar Nalar! Tenny...
Diluar Nalar! Tenny Tap Ungkap Kisah Nyata Ruda Paksa Paling Mencekam di Kanal YouTube
Berita Terkini
Hari Bumi Sedunia, Pramono...
Hari Bumi Sedunia, Pramono Ajak Warga Matikan Lampu Satu Jam Malam Nanti
1 jam yang lalu
Dokter Terduga Pelaku...
Dokter Terduga Pelaku Pelecehan Seksual di Malang Diperiksa Polisi Pekan Depan
2 jam yang lalu
Polisi Olah TKP di Tempat...
Polisi Olah TKP di Tempat Terakhir Hilangnya Iptu Tomi Samuel Marbun
2 jam yang lalu
Adies Kadir Rekomendasikan...
Adies Kadir Rekomendasikan Peningkatan Status Kantor Imigrasi Kelas I TPI Balikpapan
2 jam yang lalu
2 Bandar Narkoba Kabur,...
2 Bandar Narkoba Kabur, Polres Pamekasan Janjikan Hadiah Rp10 Juta bagi Informan
3 jam yang lalu
Ancam Ledakkan Mapolres...
Ancam Ledakkan Mapolres Pacitan, Terduga Teroris Ditangkap Densus 88
4 jam yang lalu
Infografis
Pilot Jet Tempur F-16...
Pilot Jet Tempur F-16 Ukraina Pavlo Ivanov Dapat Gelar Pahlawan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved