Komunikasi Tim yang Solid Dorong Produktivitas Perusahaan

Jum'at, 17 Februari 2023 - 14:28 WIB
loading...
Komunikasi Tim yang...
Executive Chairman MNC Group, Hary Tanoesoedibjo memberikan arahan kepada karyawan MNC Vision Network pada acara workshop di MNC Conference Hall, iNews Tower, Jakarta, Jumat (17/2/2023). Foto/MNC Group/Aziz Indra
A A A
JAKARTA - Komunikasi tim yang solid dalam sebuah organisasi atau perusahaan sangat penting dan harus dibudayakan. Dengan kultur yang baik, produktivitas akan meningkat.

Hal itu disampaikan oleh Executive Chairman MNC Group, Hary Tanoesoedibjo (HT) dalam arahannya kepada suluruh karyawan PT MNC Vision Network (MVN) pada acara workshop di MNC Conference Hall iNews Tower, Jakarta, hari ini.

"Jadi organisasi itu harus dibangun pada suatu kultur yang betul-betul produktif dan kemampuan berdaptasinya juga kuat. Produktivitas selalu diukur dengan tepat dan cepat. Termasuk dalam membangun komunikasi yang solid di dalam tim," tandasnya, Jumat (17/2/2023).

Hary juga mengingatkan bahwa perubahan dunia itu cepat. Maka, dia mengharapkan seluruh karyawan MVN dapat beradptasi dengan cepat. Pasalnya, jika tidak dilakukan maka akan kalah dengan zaman.

"Ingat, perubahan dunia itu cepat, yang mau saya garis bawahi kita harus mampu beradaptasi dengan cepat pula," tandas Ketua Umum Partai Perindo.



Selanjutnya, di hadapan para karyawannya, Hary juga menekankan pentingnya soft skill. Menurut ayah lima anak itu, seluruh karyawan MVN harus memiliki soft skill yang mumpuni.

Jika seumpamanya soft skill seseorang lebih menonjol daripada hard skill, kata Hary, orang tersebut akan jauh lebih berhasil dibandingkan mereka yang lebih menonjol hard skill-nya.



Pasalnya, dengan softskill yang dimiliki, orang itu otomatis akan lebih bisa lebih disiplin untuk giat belajar, berfikir positif, fokus pada pekerjaan, dan bisa efisien mengerjakan sesuatu. Di mana, hal itu sangat dibutuhkan dalam sebuah organisasi.

"Perhatikan baik-baik soal soft skill. Saya kasih tahu orang yang strong kalau nggak bagus soft skill-nya, nggak maju dengan perubahan zaman. Kecuali zaman stabil," tukasnya.
(ind)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Industri Bahan Bangunan...
Industri Bahan Bangunan Menuju Konstruksi Hijau
ICP Maret 2025 Melorot,...
ICP Maret 2025 Melorot, Harga BBM Subsidi Berpeluang Turun?
Hampir 600.000 Produk...
Hampir 600.000 Produk Ilegal Diamankan, Nilainya Rp15 Miliar
BI Lapor Utang Luar...
BI Lapor Utang Luar Negeri Turun Jadi USD427,2 Miliar per Februari 2025
Harga Emas Sedikit Lagi...
Harga Emas Sedikit Lagi Rp2 Juta per Gram, Hari Ini Naik Rp32.000
Mengulik Besaran Utang...
Mengulik Besaran Utang Suriah ke Bank Dunia yang Ingin Dilunasi Arab Saudi
Begini Nasib Jalan Trans...
Begini Nasib Jalan Trans Papua, 4 Wilayah Pemekaran Jadi Fokus Pembangunan
IHSG Terus Menanjak...
IHSG Terus Menanjak Naik, Pagi Ini Dibuka Sentuh 6.452
Lonjakan Harga Emas...
Lonjakan Harga Emas Belum Selesai! Diprediksi Sentuh Rp2 Juta per Gram
Rekomendasi
Uni Eropa Tegaskan Barat...
Uni Eropa Tegaskan Barat Tidak Ada Lagi, AS Bukan Mitra Terpenting
Pembunuh Aipda Fajar...
Pembunuh Aipda Fajar Dipindah ke Polda Sultra karena Faktor Keamanan
Wahyu Setiawan Ngaku...
Wahyu Setiawan Ngaku Dengar Obrolan Uang Suap Harun Masiku Berasal dari Hasto PDIP
Berita Terkini
Hingga Akhir Maret 2025,...
Hingga Akhir Maret 2025, MUF Catatkan Pembiayaan Baru Rp5,7 Triliun
2 jam yang lalu
PLN Icon Plus Perkuat...
PLN Icon Plus Perkuat Sinergi Wujudkan Tema Besar Tahun 2025
3 jam yang lalu
Asabri Jalankan Program...
Asabri Jalankan Program Satria Tingkatkan Kesejahteraan Pensiunan
3 jam yang lalu
Telkom Indonesia Hadirkan...
Telkom Indonesia Hadirkan Data Center di Batam, Kapasitas Capai 54 MW
3 jam yang lalu
Industri Bahan Bangunan...
Industri Bahan Bangunan Menuju Konstruksi Hijau
4 jam yang lalu
Bursa Kripto OKX Masuk...
Bursa Kripto OKX Masuk Pasar Amerika Serikat
4 jam yang lalu
Infografis
5 Makanan yang Memicu...
5 Makanan yang Memicu Pikun, Bisa Mengakibatkan Kerusakan Otak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved