Target Penerbitan SBN Ritel 2023 Capai Rp130 Triliun, Intip Jadwalnya

Jum'at, 27 Januari 2023 - 14:30 WIB
loading...
Target Penerbitan SBN Ritel 2023 Capai Rp130 Triliun, Intip Jadwalnya
Pemerintah menerbitkan delapan seri Surat Berharga Negara (SBN) tahun ini. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Pemerintah menerbitkan delapan seri Surat Berharga Negara (SBN) tahun ini. Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menargetkan bisa mencapai Rp130 triliun.

"Tahun ini kita ditargetkan menerbitkan 8 seri SBN ritel yang terdiri dari 3 seri Sun Ritel dan 5 seri SBSN Ritel termasuk nanti di situ Cash Waqf Linked Sukuk (CWLS) atau Sukuk Wakaf Ritel seri SWR004," kata Kasubdit Pengelolaan Portofolio Surat Utang Negara Kemenkeu, Novi Puspita Wardani dalam Market Review IDXChannel, Jumat (27/1/2023).

Dia menjelaskan jumlah tersebut meningkat dibandingkan tahun 2022 yang hanya menerbitkan 7 seri SBN ritel dengan target penerbitan SBN sebesar Rp100 triliun dengan realisasi mencapai Rp107 triliun. "Ini merupakan capain pertama kalinya di atas Rp100 triliun untuk yang SBSN ritel," kata dia.

Berikut SBN Ritel yang bakal terbit tahun ini.

1. Savings Bond Ritel (SBR) seri SBR012

SBR ini terdiri dari dua tenor yakni tenor 2 tahun bernama SBR012-T2 atau SBR012T02 dan tenor 4 tahun bernama SBR012-T4 atau SBR012T04. SBR seri SBR012 saat ini sedang berlangsung masa penawaran hingga 9 Februari 2023. Sejak dibukanya penawaran tersebut bahwa animo masyarakat sudah tinggi, tercatat pada awal pembelian mencapai Rp2 triliun.

2. Sukuk Negara Ritel (SR) seri SR018
SKR seri SR018 akan dibuka penawaran pada 3-9 Maret 2023.

3. Sukuk Tabungan (ST) seri ST010
ST seri ST010 akan dibuka penawaran pada 05 -24 Mei 2023.

4. Obligasi Negara Ritel (ORI) seri ORI023
ORI seri ORI023 rencananya ditawarkan dalam 2 seri dengan masa penawaran pada 26 Juni hingga 20 Juli 2023.

5. Sukuk Negara Ritel (SR) seri SR019
SR seri SR019 akan dibuka penawaran pada 18 Agustus hingga 13 September 2023.

6. Obligasi Ritel Indonesia (ORI) seri ORI024
ORI seri ORI024 rencananya ditawarkan dalam 2 seri dengan masa penawaran pada 9 Oktober hingga 2 November 2023.

7. Sukuk Tabungan (ST) seri ST011
ST seri ST011 akan dibuka penawaran pada 3-29 November 2023.

8. Cash Waqf Linked Sukuk (CWLS) atau Sukuk Wakaf Ritel seri SWR004.
(nng)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1830 seconds (0.1#10.140)