ISIS Bantai 400 Orang, Jalanan di Palmyra Penuh Mayat

Senin, 25 Mei 2015 - 08:46 WIB
ISIS Bantai 400 Orang, Jalanan di Palmyra Penuh Mayat
ISIS Bantai 400 Orang, Jalanan di Palmyra Penuh Mayat
A A A
PALMYRA - ISIS membantai sekitar 400 orang di kota kuno Palmyra, Suriah. Jalanan di kota kuno Suriah itu dipenuhi mayat korban pembantaian ISIS yang sebagian besar perempuan dan anak-anak.

Ulah kelompok Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) pada hari Minggu itu dilaporkan stasiun televisi pemerintah Suriah.

Kantor berita Reuters, pada Senin (25/5/2015) melaporkan bahwa ratusan mayat korban yang sebagian dalam kondisi dimutilasi tergeletak di jalan-jalan Kota Palmyra.

”Para teroris telah menewaskan lebih dari 400 orang. Mereka dimutilasi tubuhnya, dengan dalih bahwa mereka bekerja sama dengan pemerintah dan tidak mengikuti perintah,” demikian laporan kantor berita pemerintah Suriah, SANA, mengutip kesaksian para warga Palmyra.

Pegawai negeri Suriah termasuk di antara ratusan korban pembantaian ISIS. Salah satu korban adalah kepala rumah sakit pemerintah dan semua keluarganya.

Militan ISIS juga mem-posting video, di mana para militan kelompok itu memasuki gedung pemerintah untuk mencari tentara Suriah. Mereka juga terlihat menjatuhkan foto Presiden Suriah, Bashar Assad dan ayahnya, Hafez Assad.

Laporan lain dari Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia, menyatakan bahwa sekitar 300 tentara Suriah tewas dalam pertempuran dengan militan ISIS sebelum kota kuno Palmyra dikuasai kelompok itu.

”Sejumlah besar tentara telah menghilang dan tidak jelas di mana mereka berada,” kata Direktur Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia, Rami Abdulrahman.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4518 seconds (0.1#10.140)